5 penyebab pasangan bosan, nomor 3 sering kamu lakukan


Menjalin suatu hubungan memang mempunyai berbagai lika-liku serta bercampur dengan semua rasa seperti sedih, senang dan tentunya menjalani suatu hubungan tidak semulus seperti yang dibayangkan. Namun dalam suatu hubungan adanya bumbu-bumbu seperti itu memang harus ada agar hubungan kalian bisa lengket meskipun masalah-masalah yang timbul seperti cemburu, salah paham,bosan  setidaknya dari masalah tersebut kita bisa lebih dewasa menyikapinya.

Seperti halnya rasa bosan yang sering terjadi dalam suatu hubungan, yang banyak di pengaruhi oleh beberapa faktor, perasaan seperti ini akan timbul disaat kamu terus melakukan hal-hal yang sama namun pasanganmu tidak menyukainya dan tentunya kamu sudah bisa menebak bahwa itu merupakan ciri-ciri pacar yang bosan denganmu. Tetapi hati-hati bisa karena perasaan bosan saja akan berakhir pada perpisahan, sebelum hal tersebut terjadi akan lebih baiknya kamu untuk mengetahui apa saja yang menjadi penyebab pasangan bosan.

Berikut 5 hal penyebab pasangan bosan denganmu :

#1 Selalu Bertengkar
Hal ini bisa membawa efek baik dan juga efek negatif, efek baiknya adalah yang dimana ketika kita bertengkar, kita akan tahu atau semakin mengerti sifat pasangan kita dan bahkan bisa menjadikan anda lebih harmonis dalam menjalin suatu hubungan, namun efek negatifnya adalah jika terlalu sering bertengkar maka akan timbul kejenuhan dari pasangan sehingga akan membuat pasangan merasa tidak nyaman, karena pasangan akan berpikiran bahwa apa yang dia jalani sudah tidak sehat lagi sehingga bisa berdampak pada perpisahan.

#2 Terlalu Banyak Perintah
Terlalu menuntut pasangannya akan suatu hal juga membuat pasanganmu tidak suka, terutama bagi laki-laki yang tidak suka diperintah karena mereka pada dasarnya ingin melakukan segalanya yang dia inginkan tanpa arahan dari kamu. Tetapi berusahalah memberikan perintah yang memang sewajarnya dalam suatu hubuangan dan jangan membuat dia merasa sangat diatur karena lama-kelamaan hanya akan membuat dia bosan denganmu.

#3 Terlalu Sering Adanya Pertemuan
Bagi sebagian orang jika sering bertemu dengan pasangan akan merasa senang, tetapi justru karena sering adanya pertemuan malah membuat rasa rindu berkurang dan akhirnya menimbulkan rasa bosan. Sebaiknya memang atur waktu bertemu kamu misalkan satu minggu sekali agar dia merasa rindu terus-terusan ke kamu.

#4 Adanya Tuntutan Pernikahan
Meskipun hubungan yang terjalin sudah lama tetapi kalau selalu mendapat desakan dari banyak pihak untuk segera menikah hal ini hanya akan membuat pasangan bosan terutama bagi yang belum siap sebab hanya akan membuat dia tertekan dan akhirnya mengakibatkan perpisahan. Jangan berikan tuntutan yang berlebihan jika memang dia belum siap tetapi jika kamu merasa sudah mendapatkan laki-laki yang baik dan siap membawamu ke tempat yang lebih baik demi masa depanmu maka jangan kamu sia-siakan. Karena pada dasarnya laki-laki yang baik itu sudah mempunyai rencana masa depan bersamamu.

#5 Ingin Diperhatikan Tetapi Tidak Mengerti Kesibukan Pasangan
Setidaknya jika sudah mengetahui pasangan anda sibuk bekerja agar lebih mengerti keadaannya yang dimana memang ada waktu-waktu tertentu untuk diperhatikan sama dia. Ingin diperhatikan dia diwaktu kerja hanya akan membuat dia jenuh meskipun dia rela memberikan sedikit waktu dia untukmu tetapi emosional dia pada saat kerja memang lebih sensitif karena tidak hanya cape saat bekerja tetapi berhati-hati jika ada sedikit perselisihan saja dalam pembicaraan denganmu maka emosionalnya meningkat karena pengaruh kerjaan dan ini hanya akan memperburuk keadaan hubungan.

Itulah 5 penyebab pasangan mudah bosan denganmu untuk itu dalam menjalin hubungan akan lebih baik mengerti satu sama lainnya sehingga tidak mementingkan ego sendiri agar tidak berdampak buruk  dalam menjalin hubungan.

sumber : vestyle

Postingan populer dari blog ini

KELEBIHAN JANDA DIMATA PRIA, NOMOR 3 LUAR BIASA

Ciri-ciri Telinga Anda Tersumbat Kotoran dan Bagaimana Membersihkannya

10 Cara Alami Menghilangkan Bercak Putih Pada Kulit wajah